Skip to main content

Cara Mencari Akun Google Lewat No HP 100% Work

ANAKTEKNO.COM, Cara Mencari Akun Google Lewat No HP - Lupa alamat email Gmail? Tidak perlu khawatir karena ada cara menemukan akun Google yang lupa alamat email lewat nomor hp. Ini bisa menjadi solusi terbai mengatasi akun Gmail sendiri yang lupa.

Cara Mencari Akun Google Lewat No HP 100% Work

Gmail sendiri merupakan layanan dari Google yang sangat penting. Hampir semua layanan yang ada saat ini terintegrasi dengan sistem email Gmail. Karena itu, lupa kata sandi atau alamat email sendiri bisa menjadi masalah besar.

Karena hal ini jugalah, Google memberikan beberapa alternatif untuk mengatasi masalah seperti lupa akun Google. Salah satunya melalui pencarian lewat nomor hp yang terdaftar.

Cara Mencari Akun Google Lewat No HP


Cara pertama menemukan akun Google yang hilang ini adalah jika kamu benar-benar tidak memiliki akses ke alamat email tersebut dalam artian email tersebut sudah logout dan hp yang pernah login hilang.

Berikut ini langkah-langkah mencari akun Gmail lewat nomor hp:
  • Buka web browser Google Chrome atau lainnya.
  • Pada Address bar atau kotak pencarian, masukkan Gmail.com.
  • Di halaman login, pilih pilih Lupa Email.
  • Masukkan nomor hp yang terdaftar.
  • Masukkan nama depan dan nama belakang kemudian klik Selanjutnya.
  • Selanjutnya akan tampil halaman Dapatkan kode verifikasi
  • Google akan mengirimkan kode verifikasi ke nomor hp yang dimasukkan. Langsung klik Kirim.
  • Masukkan kode verifikasi yang diterima lewat SMS.
  • Ikuti petunjuk berikutnya sampai alamat email berhasil diketahui.
  • Selesai.
Jika balasannya "Akun tidak ditemukan, Tidak ada Akun Google dengan info yang Anda berikan. Coba lagi", maka bisa dipastikan informasi yang kamu berikan tidak akurat.

Cara Cek Alamat Email Sendiri yang Lupa di Hp Android


Cara yang kedua ini untuk kamu yang ingin mengecek alamat email sendiri yang lupa namun masih login di hp android.

Langsung saja berikut ini cara cek alamat email sendiri yang lupa di android:
  • Buka aplikasi Google.
  • Klik ikon foto profil akun Gmail di pojok kanan atas.
  • Aplikasi akan menampilkan nama pengguna dan alamat email Gmail kamu. 
  • Klik tanda panah di samping alamat email untuk menampilkan semua alamat email yang login di hp android tersebut.
  • Selesai.

Cara Mengetahui Alamat Email Sendiri di Laptop


Cara ketiga ini adalah mengecek alamat email sendiri yang lupa di laptop dengan bantuan fitur saved password di web browser. Semua web browser memiliki fitur untuk menyimpan username dan kata sandi akun jika diizinkan.

Berikut ini cara mengetahui alamat email sendiri di laptop:
  • Buka aplikasi web browser di laptop.
  • Klik menu opsi dengan ikon ... di pojok kanan atas.
  • Klik menu Settings.
  • Selanjutnya klik menu Passwords.
  • Cari accounts.google.com dan lihat username dan password.
  • Untuk menampilkan password yang masih bintang-bintang, klik ikon mata. 
  • Masukkan password laptop untuk melihat password yang tersimpan.
  • Selesai.
Tutorial di atas menggunakan web browser Microsoft Edge. Untuk browser lainnya seperti Google Chrome tidak jauh berbeda. Perlu diketahui password akun hanya akan tersimpan di web browser jika diizinkan oleh pengguna atau pengaturan di web browser memang disetting otomatis save passwords saat login.

Dari sini kita bisa belajar bahwa login akun di hp atau laptop teman harus hati-hati karena data-data penting bisa saja tersimpan di perangkat tersebut sengaja atau tidak sengaja.

Kesimpulan

Cara mencari email yang lupa dengan nomor telepon bisa dilakukan jika nomor tersebut masih aktif dan kita mengetahui nama depan dan belakang akun email yang lupa. 

Jika kedua syarat di atas tidak terpenuhi, kemungkinan untuk menemukan alamat Gmail sendiri atau punya teman yang lupa tidak bisa dilakukan.


Demikianlah cara mencari akun Google lewat no hp yang lupa. Semoga bermanfaat!

Anak Tekno
Anak Tekno
Tertarik dengan dunia Blog dan SEO sejak 2017 dan terus belajar sampai detik ini..

Tentang
Anaktekno.com merupakan tempat berbagi tutorial aplikasi Android, Media Sosial, Windows, dan lain-lain. Kami juga menerima Jasa Convert Paypal, Content Placement, Unblock Link Facebook.

Informasi Lebih Lanjut
WhatsApp 085396717324
Email Lara4store@gmail.com

Alamat
Lara 4 Mukti Tama, Baebunta Selatan, Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Indonesia - 92965
close