Cara Mengetahui Nomor Rekening OVO Kita 2022
ANAKTEKNO.COM - Mau transfer saldo OVO ke teman atau rekan bisnis? Tentu kita butuh nomor rekening OVO tujuan transfer. Begitu pun sebaliknya, saat ingin menerima pembayaran tentu kita juga harus mengetahui nomor rekening OVO kita sendiri.
Seperti diketahui, OVO merupakan salah satu e-wallet atau dompet digital yang populer saat ini. Sejak didirikan pada tahun 2017, OVO telah banyak digunakan sebagai media transaksi digital baik saat transaksi online maupun offline di merchant yang sudah menjadi mitra OVO.
Jika kamu membuka layanan jual beli produk atau jasa, maka menjadikan OVO sebagai salah satu metode pembayaran harus dipertimbangkan. Nah, cara paling cepat memahami cara menggunakan OVO adalah dengan mengetahui no rek OVO sendiri.
Sebenarnya tutorial ini ditulis juga untuk menjawab pertanyaan beberapa teman yang belum tahu cara melihat nomor rekening OVO sendiri ke https://www.anaktekno.com. Jadi, dengan mengikuti panduan ini, kamu tidak akan bingung lagi saat dimintai nomor rekening OVO.
Cara Mengetahui Nomor Rekening OVO Kita 2022
Cara mengetahui nomor rekening OVO sangat mudah karena merupakan nomor hp itu sendiri. Jadi nomor hp yang digunakan saat daftar OVO adalah nomor rekening yang digunakan untuk menerima pembayaran melalui OVO.
Untuk mengeceknya, bisa ikuti panduan berikut ini:
- Buka aplikasi OVO di hp kamu.
- Jika belum punya, bisa download di Playstore atau Appstore.
- Login menggunakan akun OVO yang sudah terdaftar.
- Masukkan PIN OVO kamu yang terdiri dari 6 digit angka.
- Masuk ke menu Profile.
- Di menu tersebut akan muncul nomor hp yang terdaftar di akun OVO.
- Selesai.
Jadi jika ingin menerima transfer melalui OVO, kamu cukup memberikan nomor hp tersebut ke orang yang akan transfer saldo. Nomor hp juga digunakan untuk top up saldo OVO melalui layanan dompet digital di BRIMO atau aplikasi lainnya.
Lihat juga cara mengetahui ID OVO
Kapan Menggunakan Nomor Rekening OVO?
- Saat ingin top up saldo OVO atau mengisi saldo melalui bank, kita butuh rek OVO.
- Saat akan melakukan transfer saldo OVO ke sesama pengguna OVO, rekening bank atau e-wallet lainnya.
- Saat butuh transaksi online untuk pembelian produk digital.
Nomor rekening OVO yang mana?
Nomor rekening OVO adalah nomor hp yang terdaftar di akun tersebut.
Penutup
Ada banyak kemudahan yang ditawarkan OVO sehingga banyak yang memilih e-wallet ini. Untuk kamu pengguna baru yang ingin mengetahui cara melihat nomor rekening OVO, kamu hanya perlu mengecek nomor hp sendiri yang terdaftar di akun. Itulah adalah nomor rekening OVO kamu.
Lihat juga cara convert Paypal ke OVO
Demikianlah cara mengetahui nomor rekening OVO kita sendiri terbaru 2022. Semoga bermanfaat!
Anak Tekno Tertarik dengan dunia Blog dan SEO sejak 2017 dan terus belajar sampai detik ini..