Skip to main content

Cara Mengatasi Msedge.exe Bad Image Windows 10

Cara Mengatasi msedge.exe Bad Image Windows 10 - Tidak bisa buka aplikasi Windows 10 adalah hal yang biasa. Terlebih pada web browser seperti Google Chrome atau Microsoft Edge. Beberapa kode error tersebut adalah Error status 0xc0000006 atau 0xc0000020.

Cara Mengatasi Msedge.exe Bad Image Windows 10

Karena hal ini jugalah, saya sampai sekarang tidak instal browser Google Chrome lagi. Awalnya saya pikir Windows 10 "sengaja" membatasi akses browser lain karena mereka ingin web browser-nya Microsoft Edge eksis.

Namun selang beberapa minggu, ternyata masalah Google Chrome tidak bisa terbuka juga terjadi pada Microsoft Edge, yang notebenenya adalah software bawaan Windows 10. 

Tidak mungkin menggunakan laptop tanpa web browser, akhirnya saya cari penyebab dan cara mengatasi bad image Windows 10. Ternyata banyak yang punya masalah seperti ini. 

Nah, tidak perlu khawatir, karena saya sudah temukan solusi cara memperbaiki error status 0xc0000020 atau 0xc0000006 di Windows 10 yang menyebabkan aplikasi tidak bisa terbuka.

Cara Mengatasi Msedge.exe Bad Image Windows 10


cara memperbaiki error status 0xc0000020

C:\Program Files (x86)\Microsoft\Edge\Application\101.0.1210.39\msedge.dll is either not designed to run on Windows or it contains an error. Try installing the program again using the original installation media or contact your system administrator or the software vendor for support. Error status 0xc0000006.

Bad image artinya gambar buruk yang jika pada peringatan aplikasi tidak terbuka di Windows menyebutkan kalau aplikasi tidak bisa berjalan di Windows atau terdapat bug. Penyebabnya bisa dikarenakan update yang gagal atau file instalasi yang hilang. 

Untuk mengatasi Windows bad image, kita bisa melakukan install ulang software. Pada web browser yang telah terdapat beberapa profile, tentu ini akan sangat merepotkan.

Tapi tidak perlu khawatir, karena ternyata kamu tidak perlu uninstall aplikasi untuk mengatasi Windows bad image.

Langsung saja, berikut ini langkah-langkah mengatasi error status 0xc0000006 atau 0xc0000020:

1. Repair Aplikasi


Cara pertama adalah melakukan repair aplikasi. Dengan cara ini, kita akan  reinstalling tanpa menghapus aplikasi tersebut. Pertama, pastikan laptop terhubung ke internet.

Berikut ini panduannya:
  • Klik tombol Start kemudian ketik Control Panel.
  • Tekan tombol Enter pada keyboard.
  • Pilih Programs kemudian klik Programs and Features.
  • Cari aplikasi yang bad image kemudian klik kanan kemudian pilih ChangeCara Mengatasi Microsoft Edge Tidak Bisa Terbuka
  • Dalam hal ini, aplikasi Microsoft Edge.
  • Pilih Repair
  • Cara Memperbaiki Windows Bad Image
  • Tunggu proses dan download otomatis. 
  • Selesai. 
Sampai tahap ini, seharusnya aplikasi sudah berhasil dibuka.

Namun dalam kasus saya, setelah keluar dari Microsoft Edge, aplikasi tidak bisa terbuka lagi. Paling aplikasi hanya sampai tampilan loading, setelah itu akan tertutup kembali secara otomatis.

Untuk mengatasinya, silahkan lanjutk ke nomor 2 berikut ini.

2. Lakukan Modify


Ini adalah cara mengatasi fix bad image error pop up pada Microsoft Edge, termasuk Google Chrome yang ampuh dan terbukti bisa dibuka kembali tanpa perlu menghapus data web browser.

Berikut ini tutorialnya:
  • Tekan tombol Windows.
  • Ketik Apps & Features kemudian tekan Enter.
  • Cari aplikasi yang tidak bisa terbuka kemudian klik.
  • Pilih Modify 
  • Cara Mengatasi Error Status 0xc0000020 / 0xc0000006
  • Tunggu proses download dan install selesai. 
  • Secara otomatis, aplikasi akan terbuka.
  • Selesai. 
Setelah sampai tahap ini, aplikasi normal kembali dan bisa dibuka tanpa ada pop up bad image kembali. 


3. Uninstall dan install ulang aplikasi


Awalnya saya selalu melakukan ini. Memang terbukti bisa mengatasi chrome.exe bad image dan aplikasi lainnya. Namun kekurangannya, data web browser termasuk semua profile yang telah dibuat akan ikut terhapus.

Karena itu, saya sarankan mengikuti tutorial 1 atau 2 terlebih dahulu. Jika tidak ada solusi, baru gunakan cara yang ini. Kalau bisa sih update aplikasi yang error dengan download versi terbarunya.

Kesimpulan Cara Memperbaiki Error Status 0xc0000020 


Masalah error status 0xc0000020 pada umumnya hanya masalah pada aplikasi yang terinstall. Bukan pada sistem operasi sehingga tidak perlu dilakukan system restore atau install ulang Windows. Umumnya pada web browser Google Chrome atau Microsoft Edge.

Bad image error Windows 10 bisa saja terjadi pada Windows 7 atau 8, termasuk Windows 11 sebagai versi terbaru. Untuk mengatasinya, bisa ikuti panduan 1, 2 dan 3 di atas.


Demikianlah cara mengatasi Msedge.exe Bad Image Windows 10 error status 0xc0000020 atau 0xc0000006. Semoga bermanfaat!

Anak Tekno
Anak Tekno
Tertarik dengan dunia Blog dan SEO sejak 2017 dan terus belajar sampai detik ini..

Tentang
Anaktekno.com merupakan tempat berbagi tutorial aplikasi Android, Media Sosial, Windows, dan lain-lain. Kami juga menerima Jasa Convert Paypal, Content Placement, Unblock Link Facebook.

Informasi Lebih Lanjut
WhatsApp 085396717324
Email Lara4store@gmail.com

Alamat
Lara 4 Mukti Tama, Baebunta Selatan, Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Indonesia - 92965
close