Skip to main content

Cara Daftar Paket Combo Sakti Unlimited 45gb 30 Hari Terbaru 2022

Cara Daftar Paket Combo Sakti Unlimited 45gb 30 Hari Terbaru 2022 - Kehadiran internet memudahkan hampir seluruh bidang kehidupan manusia. Di era ini internet bisa dikatakan sebagai salah satu kebutuhan pokok manusia.

Cara Daftar Paket Combo Sakti Unlimited 45gb 30 Hari Terbaru 2022

Jika dulu SMS dan telpon sangat penting dan mendominasi percakapan jarak jauh, hari ini semua bisa dilakukan lewat jaringan internet. Selain lebih murah, internet juga memungkinkan video jarak jauh, menonton hiburan, dan lain sebagainya. 

Meskipun demikian, SMS dan telpon tetap dibutuhkan. Dalam keadaan darurat misalnya, telpon biasa dan SMS lebih sering digunakan. Karena itu, sebagian orang memilih menggunakan paket 3 in 1 yang di dalamnya ada paket nelpon, SMS dan internet.

Salah satu paket yang populer dan banyak digunakan adalah Paket Combo Sakti Unlimited dari Telkomsel dimana kamu bisa mendapatkan paket internet, telepon dan SMS dalam satu paket. 

Namun tidak semua orang tahu cara daftar paket ini. Karena itu, pada kesempatan ini Anaktekno.com akan menjelaskan cara daftar paket Combo Sakti MAX Unlimited Telkomsel lewat kode dial, aplikasi My Telkomsel, internet dan sebagainya.

Apa itu paket Combo Sakti Telkomsel?


Paket Combo Sakti Telkomsel adalah paket yang terdiri dari kuota internet, telepon dan SMS dengan kuota lebih besar. Kelebihan dari paket ini adalah terdapat banyak jenis paket Combo yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.

Selain itu, yang membuat paket Combo Sakti spesial adalah terdapat kuota unlimited apps untuk akses WhatsApp, Facebook, Instagram, Youtube, Zoom dan aplikasi lainnya. Tentu ini sesuai dengan kebutuhan kita hari ini dimana tidak bisa lepas dari aplikasi sosial media. 

Cara mendapatkan paket Combo Sakti Unlimited Telkomsel bisa melalui kode dial *363#, aplikasi My Telkomsel maupun lewat internet. 

Kode Paket Combo Sakti Unlimited 45GB


Berikut ini cara daftar Combo Sakti Telkomsel lewat kode dial:
  • Masuk ke aplikasi Telepon di hp kamu.
  • Ketik *363# dan Panggil.
  • Pilih 4. Combo Sakti & lainnya
    Mengenal Paket Combo Sakti Unlimited Telkomsel 2022
  • Muncul COMBOSAKTI 25GB + Unlimited Youtube/Rp105/30hari. Pilih 1. Ya.
  • Selanjutnya pada tampilan "Anda akan beli Combo Sakti Unlimited 25GB, 150 menit Tsel, 400SMS Tsel, bebas chat, sosmed, games, Youtube, Tiktok & Zoom dengan FUP 20GB dan Disney+Hotstar/30 hari. Pilih 1. Beli
  • Beli paket Combo Sakti 25GB
  • Tunggu notifikasi paket aktif sebelum menggunakan.
  • Selesai.

Cara Daftar Paket Combo Sakti Unlimited 45gb 30 Hari Terbaru 2022


Berikut ini langkah-langkah daftar paket Combo Sakti Unlimited 45GB:
  • Buka aplikasi My Telkomsel.
  • Pilih Shop atau Belanja
  • Cari Paket Combo Sakti Unlimited.
  • Pilih Paket Combo Sakti 45GB.
  • Pada halaman Detil Paket, terdapat deskripsi paket untuk memastikan paket ini sesuai dengan kebutuhan kamu.
  • Jika setuju, pilih Beli.
  • Selanjutnya selesaikan pembayaran dengan klik Bayar.
  • Tunggu notifikasi paket aktif sebelum digunakan.
  • Selesai. 

Detil Paket Combo Sakti Unlimited 45GB 30 Hari Rp103.000


Berikut ini rincian paket Combo Sakti 45GB:
  • Nama paket Combo Sakti Unlimited
  • Kuota internet total 45GB
  • Internet 2G/3G/4G 25GB
  • Internet unlimited soschat, video, Gms 20GB.
  • Kuota nelpon 150 menit.
  • 400 SMS.
  • Langganan Disney+Hotstar 30 hari.
  • Masa aktif paket 30 hari.
  • Harga Rp103.000

Deskripsi Paket


Paket Combo Sakti Unlimited berkalu selama 30 hari deskripsi sebagai berikut:
  • Kuota utama sebesar 25GB untuk akses internet di semua jaringan 2G/3G/4G.
  • Kuota 150 menit nelpon ke sesama Telkomsel.
  • 400 SMS ke sesama Telkomsel.
  • 20 GB kuota batas pemakaian wajar unlimited Apps.
  • Kuota utama akan menjadi prioritas komsumsi pertama bagi pelanggan diikuti kuota unlimited untuk beberapa aplikasi sesuai ketentuan.
  • Kuota unlimited apps akan otomatis digunakan setelah kuota utama habis saat mengakses WhatsApp, Line, MusixMAX, GameMAX, MAXstream, Facebook, Instagram, Youtube, TikTok, dan Zoom.
  • Akses internet ke unlimited apps berlaku kuota batas pemakaian wajar. Jika kuota batas pemakaian wajar telah habis, kecepatan akan disesuaikan menjadi 128 Kbps tanpa memotong pulsa pelanggan selama masa aktif paket berlaku.
  • Akses internet ke aplikasi di luar unlimited apps jika kuota utama telah habis tetap bisa dilakukan dengan kecepatan maksimum 128 Kbps tanpa memotong pulsa pelanggan selama paket masih berlaku.
  • Gratis langganan Disney dan Hotstar selama 1 bulan.

Syarat dan Ketentuan

  • Harga sudah termasuk PPN.
  • Hanya pelanggan prabayar Telkomsel terpilih yang dapat melakukan aktivasi paket Combo Sakti.
  • Penentuan kriteria pelanggan sepenuhnya ditentukan oleh Telkomsel.
  • Pelanggan tidak bisa meminta diikutsertakan dapat paket penawaran tertentu.
  • Setelah masa aktif paket habis, maka kuota akan hangus.
  • Setelah melebihi kuota yang telah disediakan, pelanggan akan dikenakan tarif dasar.
  • Paket Combo Sakti ini hanya berlaku untuk pemakaian domestik. Untuk penggunaan di luar negeri, dikenakan tarif terpisah.
  • Periode pembelian paket berbatas waktu sesuai dengan ketentuan Telkomsel.
  • Telkomsel dapat sewaktu-waktu membuka, menutup, memperpanjang, ataupun mengubah paket ini tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
  • Pelanggan yang sudah melakukan aktivasi akan dapat menikmati paket tersebut sampai masa aktif paket berakhir.
  • Kuota internet Combo Sakti dapat digunakan di semua jaringan 2G/3G/4G.
  • Kuota tidak akan terakumulasi dengan paket lainnya.
  • Kuota telpon dan SMS berlaku ke sesama Telkomsel.
  • Urutan prioritas komsumsi kuota adalah kuota malam, kuota 4G, kuota lokal semua jaringan, kuota reguler dengan masa berlaku paling pendek, dan kuota utama Combo Sakti.
  • Sebelum menggunakan paket, pastikan pembelian paket berhasil dengan menerima SMS notifikasi pembelian paket berhasil dari 3636. Bisa juga dengan cek *888# untuk mengakses menu Cek Kuota atau menggunakan aplikasi My Telkomsel.

Paket Combo Sakti Unlimited 10GB & 17GB 

  1. Combo Sakti Unlimited 23GB dengan rincian paket 13GB kuota internet utama, 10GB kuota chat dan sosial media, nelpon 75 menit, SMS 400 dengan harga Rp60.000.
  2. Combo Sakti Unlimited 32GB dengan rincian paket 17GB kuota internet utama, 10GB kuota sosial media, 150 menit nelpon, SMS 400 dengan harga Rp77.000.
Sedikit informasi, kuota unlimited apps akan digunakan saat kuota utama telah habis dengan ketentuan aplikasi yang bisa diakses meliputi WhatsApp, Line, MusicMAX, GamesMax, Facebook, Instagram, Tiktok, dan Zoom. 

Kuota unlimited apps berlaku batas pemakaian wajar (FUB). Jika kuota batas pemakaian wajar habis, kecepatan akan disesuaikan menjadi 128 Kbps, termasuk jika mengakses aplikasi di luar unlimited apps.

Paket Combo Sakti Unlimited 25GB dan 20GB unlimited apps ini juga dilengkapi dengan gratis Disney+Hotstar. Untuk mulai nonton, download aplikasi Disney+Hotstar dan login di aplikasi tersebut.

Selanjutnya nomor pelanggan yang telah membeli paket akan diteruskan ke Disney untuk aktivasi layanan Disney+Hotstar, penawaran dan pengembangan layanan Disney. Masa berlangganan sesuai dengan masa berlaku paket Combo Sakti Unlimited yang dibeli.


Demikianlah cara daftar paket Combo Sakti Unlimited 45GB 30 hari Telkomsel terbaru 2022. Semoga bermanfaat!

Anak Tekno
Anak Tekno
Tertarik dengan dunia Blog dan SEO sejak 2017 dan terus belajar sampai detik ini..

Tentang
Anaktekno.com merupakan tempat berbagi tutorial aplikasi Android, Media Sosial, Windows, dan lain-lain. Kami juga menerima Jasa Convert Paypal, Content Placement, Unblock Link Facebook.

Informasi Lebih Lanjut
WhatsApp 085396717324
Email Lara4store@gmail.com

Alamat
Lara 4 Mukti Tama, Baebunta Selatan, Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Indonesia - 92965
close