Skip to main content

0814 Kartu Apa, Kode Area Dan Nomor Daerah Mana?

0814 Kartu Apa, Kode Area Dan Nomor Daerah Mana? - Nomor 0814 termasuk kartu apa ya? Banyak yang bertanya mengenai awalan nomor 0814 operator apa dan dari daerah mana. Untuk menjawab pertanyaan tersebut, silahkan simak penjelasan Anaktekno.com berikut ini.

0814 Kartu Apa, Kode Area Dan Nomor Daerah Mana?

Ada banyak manfaat mengetahui operator nomor hp. Salah satunya untuk menghemat biaya nelpon dan SMS. Seperti diketahui, harga nelpon ke operator lain jauh lebih mahal jika dibandingkan nelpon ke sesama operator.

Untuk itulah, mengetahui suatu nomor kartu apa merupakan hal yang cukup penting. Terlebih saat kamu tidak memiliki paket nelpon namun memiliki pulsa yang tersisa di nomor hp. Jika nelpon ke sesama operator masih mendingan, namun jika telpon ke operator lain, bisa-bisa pulsa jadi Rp0.

Selain mencari tahu operator nomor hp untuk cek tarif nelpon dan SMS, tidak sedikit juga yang mencari tahu kode area nomor hp. Mulai dari yang alasannya untuk mengetahui identitas nomor tidak dikenal sampai untuk mencari tahu lokasi pengguna nomor hp karena telah melakukan penipuan.

Apapun itu, kami berusaha menjawab setiap pertanyaan tersebut dalam rubrik 0814 kartu apa ya berikut ini.

0814 kartu apa?


Jawaban dari pertanyaan nomor 0814 itu kartu apa adalah termasuk Broadband Indosat M2 dari operator Indosat Ooredoo. Awalan nomor 0814 memang tidak sepopuler jika dibandingkan dengan kartu IM3 dan Mentari dari Indosat.

Pada dasarnya Indosat M2 (PT Indosat Mega Media) merupakan anak perusahaan dari PT Indosat Tbk, salah satu perusahaan jasa telekomunikasi terkemuka di Indonesia yang telah berdiri lebih dari 2 dekade.

Indosat M2 fokus pada jasa penyedia layanan internet cepat dan stabil untuk keperluan korporasi (B2B) maupun konsumen (FTTP singkatan dari Fiber to the Home).

Jadi, jika pada Telkomsel ada Indihome, pada Indosat ada Broadband Indosat M2 yang menyediakan layanan internet rumahan menggunakan teknologi fiber optik terbaru dan mandiri.

0814 kode area mana?


Setiap operator memiliki kode prefix sendiri yang terdiri dari 4 angka pertama pada nomor hp, misalnya 0814 atau +62814. Angka tersebut hanya menunjukkan operator tanpa tahu area mana.

Untuk mendapatkan kode area nomor hp, kita butuh 2 sampai 4 digit angka setelah kode operator sesuai dengan ketentuan masing-masing provider.

Selanjutnya kita bisa cek kode area nomor hp lengkap di aplikasi Ceebydith.com. Nantinya akan muncul nomor hp berasal dari mana dan operator yang digunakan.

0814 nomor daerah mana?


Seperti dijelaskan di atas, kita belum bisa mengetahui 0814 dari daerah mana. Minimal kita butuh 2 sampai 4 digit angka setelah kode operator untuk tahu nomor daerah mana. Misalnya 08143011xxxx.

Contohnya lengkapnya sebagai berikut:
  • 08140 Jakarta
  • 08141 Jakarta
  • 08142 Balikpapan
  • 081430 Medan, Palembang, Aceh, Padang, Batam, Pekanbaru
  • 08143011 Sumatera Utara
  • 08143010 Sumatera Utara
  • 08144 Lampung
  • 08145 Surabaya, Malang, Denpasar
  • 08146 Bandung, Semarang, Solo, Yogyakarta
  • 08147
  • 08148 
  • 08149 
Namun perlu diketahui kalau kode di atas hanya menunjukkan lokasi registrasi kartu (Home Location Register) dan tidak bisa digunakan untuk melacak nomor hp. Jadi walaupun hasil pencarian menunjukkan kode area yang benar seperti Sulawesi, namun kartu tersebut bisa saja sedang digunakan di Jawa, Kalimantan dan lain-lain.


Kode Prefix Kartu Indosat


Berikut ini beberapa kode prefix kartu Indosat:
  • 0858 : Mentari
  • 0857 : IM3
  • 0856 : IM3
  • 0855 : Matrix
  • 0816 : Matrix dan Mentari
  • 0815 : Matrix dan Mentari
  • 0814 : Broadband Indosat M2

Kode Prefix Semua Operator


Adapun kode prefix semua operator adalah sebagai berikut:

1. Telkomsel
  • 0853 : Kartu As
  • 0852 : Kartu As
  • 0851 : Kartu AS
  • 0823 : Kartu As
  • 0822 : Simpati dan Kartu Facebook
  • 0821 : Kartu Simpati
  • 0813 : Kartu Halo dan Simpati
  • 0812 : Kartu Halo dan Simpati
  • 0811 : Kartu Kartu Halo
2. XL Axiata
  • 0817 : XL
  • 0818 : XL
  • 0819 : XL
  • 0859 : XL
  • 0877 : XL
  • 0878 : XL

3. Axis
  • 0831 : Axis
  • 0832 : Axis
  • 0833 : Axis
  • 0838 : Axis
4. Smartfren
  • 0881
  • 0882
  • 0883
  • 0884
  • 0885
  • 0886
  • 0887
5. Indosat Ooredoo
  • 0814 : Kartu Broadband Indosat M2
  • 0815 : Kartu Indosat Matrix dan Mentari
  • 0816 : Kartu Indosat Matrix dan Mentari
  • 0858 : Kartu Mentari
  • 0857 : Kartu IM3
  • 0856 : Kartu IM3
  • 0855 : Kartu Matrix

Pertanyaan-pertanyaan terkait nomor 0814


1. 0814 kartu apa ya?

Nomor 0814 termasuk Broadband Indosat M2 dari operator seluler Indosat Ooredoo yang fokus pada jasa penyedia layanan internet untuk rumahan maupun bisnis.

2. Bagaimana cara mudah cek operator nomor hp?

Kita bisa mengetahui operator nomor hp dengan menghafal semua kode prefix nomor hp. Namun banyaknya operator dan kartu perdana, cukup sulit untuk menghafal awalan nomor hp. Sebagai solusinya, kita bisa menggunakan aplikasi PPOB (Payment Point Online Banking) seperti Payfazz. Aplikasi ini langsung mendeteksi operator nomor hp jika kita memasukkan nomor hp di menu Isi Pulsa.

3. 0814 kode area mana?

Untuk mengetahui kode area suatu nomor hp diperlukan 2 sampai 4 digit angka setelah kode prefix operator. Misalnya 0814 kode prefix Indosat, maka 081430 berasal dari Sumatera Utara. 

Cara mengetahui daerah asal nomor hp, bisa menggunakan situs pelacak HLR (Home Location Register) seperti yang dijelaskan di atas. Namun website tersebut tidak bisa digunakan untuk melacak nomor penipuan atau sebagainya karena hanya untuk melihat HLR dari nomor hp.

Kesimpulan

Jadi jawaban dari 0814 kartu apa adalah Broadband Indosat M2 dari Indosat Ooredoo. Awalan 0814 ini memang tidak sepopuler 0815, 0816, 0857, dan 0858 yang juga merupakan nomor dari operator Indosat, yaitu IM3 dan Mentari.


Demikianlah rubrik 0814 kartu apa, kode area, dan nomor daerah mana. Semoga bermanfaat!

Anak Tekno
Anak Tekno
Tertarik dengan dunia Blog dan SEO sejak 2017 dan terus belajar sampai detik ini..

Tentang
Anaktekno.com merupakan tempat berbagi tutorial aplikasi Android, Media Sosial, Windows, dan lain-lain. Kami juga menerima Jasa Convert Paypal, Content Placement, Unblock Link Facebook.

Informasi Lebih Lanjut
WhatsApp 085396717324
Email Lara4store@gmail.com

Alamat
Lara 4 Mukti Tama, Baebunta Selatan, Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Indonesia - 92965
close