Skip to main content

Cara Merekam Layar Di HP Oppo A15 Tanpa Aplikasi + Dengan Suara

Cara Merekam Layar Di HP Oppo A15 Tanpa Aplikasi + Dengan Suara - Setelah kemarin kita membahas tentang cara screenshot Oppo A15 dengan tombol dan tanpa tombol, hari ini kita akan membahas cara merekam layar di hp Oppo A15 cepat dan mudah tanpa aplikasi tambahan.
Cara Merekam Layar Di HP Oppo A15 Tanpa Aplikasi + Dengan Suara
Cara Merekam Layar Di HP Oppo A15 Tanpa Aplikasi + Dengan Suara

Seperti diketahui, saat ini hampir semua hp android versi terbaru tidak hanya bisa screenshot layar, tapi juga sudah bisa untuk screen recording atau rekam layar, termasuk hp Oppo A15.

Bagaimana cara merekam layar di hp Oppo A15? Ikuti panduan berikut ini.

Cara Merekam Layar Hp Oppo A15 Tanpa Aplikasi

Untuk merekam layar di hp Oppo tanpa aplikasi, kita hanya perlu mengaktifkan fitur Screen Recording di menu Pengaturan hp. 

Berikut ini langkah-langkahnya:
  1. Masuk ke Settings (Pengaturan).
  2. Pilih menu Convenience AID (Alat Serba Guna).
  3. Pilih Smart Sidebar (Bilah Samping Cerdas) sehingga tampil pop up yang berisi menu pintasan, seperti screen recording.
  4. Klik Screen Recording (Rekam layar) untuk segera memulai rekam layar.
  5. Buka Galeri untuk melihat hasil rekaman.
  6. Selesai.

Cara Merekam Layar Di Hp Oppo A15 Dengan Suara


Bagaimana jika hasil rekam layar tidak memiliki suara?

Jika hasil rekam layar pd hp android tidak memiliki suara, kita bisa mengaktifkannya di menu Pengaturan seperti langkah-langkah di bawah ini:
  1. Masuk ke menu Settings.
  2. Pilih Screen Recording.
  3. Aktifkan Allow Sound Recording.
  4. Pilih Resolusi Video 720p atau 480p sesuai dengan kebutuhan. 
  5. Pada panel notifikasi, tekan icon Perekam Layar.
  6. Kita bisa menghentikan sementara video perekaman layar dengan klik Pause dan menyelesaikannya serta menyimpannya melalui menu Stop.
  7. Silahkan cek hasil rekam layar di Galeri pada folder terbaru atau folder video.
Jadi, jika kita ingin merekam layar dengan suara, kita harus mengaktifkannya terlebih dahulu dan memilih apakah video rekam layar akan menggunakan suara dari mikrofon atau media.

Pada dasarnya, letak rekam layar di hp Oppo tidak jauh-jauh dari panel notifikasi cepat atau menu Smart Sidebar jika diaktifkan.

Perlu diketahui, fitur rekam layar ini hanya berlaku untuk ColorOS 5.2 ke atas. Untuk mengecek versi sistem operasi hp, kita bisa masuk ke menu Pengaturan dan pilih menu Tentang Ponsel.

Cara merekam layar hp Oppo selain dengan cara di atas, kita juga bisa menggunakan screen recording pihak ketiga seperti Screen Recorder With Audio And Editor,
Mobizen Screen Recorder, Du Recorder dan lain-lain.


Demikianlah cara merekam layar di hp Oppo A15 tanpa aplikasi. Semoga bermanfaat!

Anak Tekno
Anak Tekno
Tertarik dengan dunia Blog dan SEO sejak 2017 dan terus belajar sampai detik ini..

Tentang
Anaktekno.com merupakan tempat berbagi tutorial aplikasi Android, Media Sosial, Windows, dan lain-lain. Kami juga menerima Jasa Convert Paypal, Content Placement, Unblock Link Facebook.

Informasi Lebih Lanjut
WhatsApp 085396717324
Email Lara4store@gmail.com

Alamat
Lara 4 Mukti Tama, Baebunta Selatan, Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Indonesia - 92965
close